Brokat Emas Asimetris

Gaun Mama Brokat Emas Asimetris.

Gaun mama pengantin ini ukurannya XXXL dengan bentuk tubuh besar di pinggul... Karena hal itu maka saya membuatkan beliau desain yang asimetris dari bagian pinggang hingga pinggul untuk menyamarkan bentuk badan yang gemuk.

Selain itu tampilan asimetris membuat gaun terusan berwarna emas ini tampil lain dari gaun-gaun pesta untuk ibu-ibu yang biasanya pasrah saja berdesain kuno atau tanpa variasi sama sekali dari bentuk desain dasar gaun.

Pilihan jenis brokat tule yang berpinggiran ombak tinggi sangat cocok dipasang di ujung-ujung lengan dan batas asimetris gaun pesta ini. Dengan detail payet emas cemerlang tanpa kombinasi warna, gaun pesta ini sudah cukup tampak mewah....

Kerutan-kerutan yang tampak pada foto di atas disebabkan oleh besarnya ukuran badan gaun (XXXL) yang dipasangkan di patung kecil (M)... Saat dikenakan gaun jadi pas sekali dan tidak berkerut...


Perhatikan detail payet yang dipusatkan hanya pada bagian depan gaun dan leher serta ujung-ujung lengan.

Budget untuk membuat gaun seperti ini siap pakai adalah 1,3 jt IDR.
Brokatnya 3 mtr dan satinnya 2,5 mtr.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.